Assalamu’alaikum.wr.wb
Selamat siang sobat Onwap Blog’s, pada kesempatan ini saya ingin kembali berbagi desain koleksi saya yaitu tentang download contoh desain nota cdr gratis kepada kalian pengunjung setia blog ini.
Di artikel ini saya ingin berbagi contoh desain nota yang bisa diedit, sehingga kalian tidak perlu membuatnya dari nol. Kalian hanya tinggal membuat beberapa penyesuaian saja agar lebih bagus dan unik menurut selera kalian.
Selain itu saya mencoba memfasilitasi kalian yang sedang mencari contoh desain online shop, contoh desain olshop, contoh nota makanan, contoh nota restoran, contoh nota toko mebel dll.
Disini saya tidak berbagi contoh nota excell dikarenakan file yang saya bagikan memiliki format cdr dimana jenis ekstensi file tersebut hanya bisa di edit menggunakan aplikasi Coreldraw di komputer.
Lebih lanjut, nota oleh pembeli adalah salah satu bukti transaksi penting yang biasa dipakai dalam kegiatan bisnis profesional. Nota dipakai sebagai catatan bukti pembelian yang dimasukkan dalam laporan keuangan baik itu UMKM maupun Instansi.
Sedangkan untuk penjual sendiri, nota dipakai sebagai bukti transaksi yang nantinya diserahkan kepada konsumen dan biasanya ada copyannya untuk dipakai sebagai arsip.
Fungsi Nota Dalam Bisnis
Nota memiliki beberapa fungsi penting seperti yang sudah saya jelaskan sedikit diatas, berikut adalah fungsi lainnya :
- Mengetahui banyak produk yang dikirimkan ke pelanggan
- Sebagai bukti transaksi yang telah disepakati
- Menambah kepercayaan pembeli
- Sebagai data untuk membuat pembukuan keuangan toko
- Tanda terima jika ada transaksi diantara kedua belah pihak ( penjual dan pembeli )
- Bisnis terlihat lebih profesional
Macam-macam Jenis Nota Penjualan Yang Sering Dipakai
Untuk kalian para pebisnis, sebaiknya kalian tahu jenis nota yang dipakai agar tepat ketika membuatnya untuk bisnis kalian. Berikut adalah beberapa macamnya :
- Nota 1 Play
Nota 1 Play adalah jenis nota tanpa rangkap ( copyan ). Jenis nota ini biasanya dipakai untuk bisnis skala kecil yang tujuannya hanya sebagai bukti transaksi untuk pembeli saja.
- Nota 2 Play
Nota 2 Play adalah jenis nota 2 rangkap ( memiliki 1 copyan ), biasanya yang asli diserahkan kepada pembeli/customer, sedangkan copyannya disimpan oleh pemilik bisnis ( penjual ) sebagai arsip untuk memudahkan pembukuan di akhir bulan. Jenis ini cocok untuk jenis bisnis menengah seperti sablon, digital print, toko bangunan, toko alat listrik dll.
- Nota 3 Play
Nota 3 play biasanya digunakan untuk bisnis skala besar karena memiliki 3 rangkap ( 2 copyan ). Biasanya copyan asli diserahkan kepada customer, copyan pertama untuk arsip admin toko, dan copyan kedua untuk pemilik ( owner ). Biasanya jenis ini dipakai oleh Apotik dll.
Berapa Harga Nota Custom 1 RIM?
Untuk harga nota 1 rim sendiri bervariasi, tergantung jenis nota yang ingin dibuat entah itu 1 play, 2 play maupun 3 play. Dan apabila kalian butuh nota untuk bisnis kalian, silahkan menuju ke artikel Jasa Pembuatan Nota Custom Murah Bisa Pesan Lewat Whatsapp.
Download Contoh Desain Nota CDR Gratis
Di artikel ini saya mencoba berbagi desain nota keren cdr menurut saya, namun jika kurang bisa kalian edit sesuai keinginan kalian menggunakan aplikasi desain nota di komputer yaitu corel sesuai format file yang saya bagikan. Berikut adalah spesifikasinya :
- Nama File : Contoh Desain Nota Restoran.cdr
- Ukuran File : Unknow
- Ekstensi File : CDR ( X7 )
- Server Download File : Google Drive
- Tags : nota penjualan, nota pembelian, contoh nota, contoh desain nota, nota online shop, nota olshop, nota toko bangunan, nota, restoran, nota makanan, nota toko mebel, nota sablon, nota digital print
>> Download Contoh Desain Gratis! <<
Apabila kalian butuh contoh desain lainnya seperti desain spanduk maupun banner, kalian bisa mengunduhnya melalui artikel saya sebelumnya yaitu :
- Download Contoh Desain Spanduk Banner Cuci Motor CDR Gratis
- Download Contoh Desain Banner Warung Bakmi Dan Nasi Goreng CDR Gratis Keren Terbaru
- Download Contoh Desain Banner Konter Pulsa & Accesories Handphone CDR Gratis Terbaru
Demikianlah yang dapat saya bagikan tentang Download Contoh Desain Nota CDR Gratis. Semoga apa yang saya bagikan ini dapat bermanfaat untuk kalian yang memang sedang mencari dan membutuhkannya.
Untuk pertanyaan kritik, saran, maupun masukan silahkan tulis di kolom komentar. Apabila dirasa bermanfaat, jangan lupa subscribe dan share artikel maupun video di ” official channel youtube blogger muntilan ” .
Wassalamu’alaikum.wr.wb