Assalamu’alaikum.wr.wb

Selamat siang sobat Onwap Blog’s, di artikel kali ini saya ingin berbagi informasi kembali seputar tips kesehatan yaitu tentang 7 tips mencegah pilek pada bayi.
Pilek terlebih ketika memasuki musim penghujan memang tidak bisa dihindari. Pasalnya hampir setiap orang baik tua muda pasti pernah merasakan pilek. Bahkan obat pilek ampuh pun hanya bisa sebagai obat sementara tanpa bisa membuat seseorang kebal akan pilek.
Meski tidak bisa dihindari, namun pilek bisa untuk dicegah. Setidaknya ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan terlebih kepada bayi yang rentan akan pilek.
7 Tips Mencegah Pilek Pada Bayi
- Apabila bayi Anda mengalami tanda-tanda akan pilek, maka segera mungkin untuk melakukan pencegahan. Anda bisa memberinya ASI, menidurkan bayi lebih lama dari sebelumnya hingga mengupayakan lingkungan sekitar bayi sehat.
- Apabila dari anggota keluarga terkena pilek usahakan orang tersebut untuk sementara waktu menjauh dari bayi agar tidak ikut tertular.
- Apabila bayi demam maka segera berikan obat demam seperti paracetamol.
- Upayakan memberi bayi ASI atau susu formula secara rutin. Ini sebagai upaya agar bayi memiliki sistem kekebalan yang lebih tinggi sehingga bayi pun tidak mudah terkena penyakit. ASI atau susu formula ini juga bisa Anda gunakan sebagai obat pilek alami untuk bayi.
- Apabila anggota keluarga misal ibu terkena pilek dan diharuskan untuk menyentuh bayi maka usahakan untuk selalu mencuci tangan terlebih dahulu secara benar dan bersih.
- Upayakan handuk, pakaian atau apapun barang yang berkaitan dengan bayi untuk dicuci secara terpisah dari pakaian orang dewasa.
- Untuk mencegah bayi sakit serta untuk memberikan rasa nyaman pada bayi maka Anda bisa mencuci selimut bayi, botol susu, hingga mainan bayi secara rutin.
Tips di atas tak lain sebagai upaya agar bayi terhindar dari penyakit khususnya pilek. Namun, ketika anak Anda terkena demam berdarah segera mungkin berikan obat sirup demam berdarah anak yang bisa Anda beli di apotek terdekat.
Itu dia tips-tips mencegah pilek pada bayi yang bisa Anda praktekkan dengan mudah di rumah. Mau artikel kesehatan lainnya yang menarik? Jangan khawatir Guesehat jawabannya.
Guesehat merupakan platform kesehatan digital yang mana berisi beragam artikel kesehatan yang menarik dan informatif serta dilengkapi dengan beragam fitur kesehatan yang mudah untuk diaplikasikan.
Ayo mulai hidup sehat bersama Guesehat. Informasi lebih lanjut bisa kunjungi www.guesehat.com. Dan bagi Anda yang ingin membeli obat-obatan namun tak sempat keluar rumah maka apotik online solusinya. Anda bisa mengunjungi apotik online aman dan terpercaya di www.goapotik.com.
Demikianlah yang dapat saya bagikan tentang 7 Tips Mencegah Pilek Pada Bayi. Semoga bermanfaat untuk kalian para orang tua yang membutuhkan informasi kesehatan ini.
Untuk pertanyaan kritik, saran, maupun masukan silahkan tulis di kolom komentar. Apabila dirasa bermanfaat, jangan lupa subscribe dan share artikel maupun video di ” official channel youtube blogger muntilan ” .
Wassalamu’alaikum.wr.wb